my journey

my journey

Selasa, 09 Oktober 2012

Tidung Fun Trip

Dimulai dengan obrolan di jam makan siang, beberapa teman kantor ngajak jalan bareng lagi. Dan seperti biasa, mereka minta aku yang mengkoordinir dari mulai lokasi, transportasi dan akomodasinya. Kebetulan aku sedang malas untuk menjadi EO buat mereka, jadi aku mencoba cari alternatif-alternatif trip yang murah meriah, dekat (tidak membutuhkan cuti), dan dikelola oleh EO beneran. Akhirnya tercetus ide untuk ke Pulau Tidung. Pulau ini masih cukup trend buat orang awam, sehingga aku gak perlu menjelaskan panjang lebar dimana itu lokasinya, dan bagaimana kondisinya.

Awalnya trip ini hanya untuk teman-teman satu kantor. Tapi ternyata yang fix ikutan, jumlahnya tidak memenuhi kuota minimum group. Dan sistem 'member get member' pun dilakukan sampai kuota terpenuhi. Mendekati hari-H group kami pun menjadi berjumlah 20 orang melebihi kuota awal yang direncanakan ^_^.

Ini dia member dari trip Tidung kali ini

Ternyata tanggal yang aku tetapkan untuk trip ini berbarengan dengan acara GMT (Gerakan Mulung Tidung) yang diadakan oleh 'Kaki Gatal'. Dan diperkirakan akan ada sekitar 1000 an orang di Pulau Tidung pada saat itu. Sekali lagi aku gak bisa mengubah tanggal karena padatnya jadwal mengajarku di kampus. Jadi satu-satunya yang bisa aku lakuin cuma menenangkan mereka, mengingatkan kembali tujuan trip ini hanyalah untuk having fun semata, so we must make ourselves comfort. Just enjoy the trip....

Pulau Tidung adalah salah satu pulau dari gugusan Kepulauan Seribu. Untuk mencapai pulau tersebut dari Jakarta bisa menyebrang melalui Muara Angke atau Marina (Ancol). Biaya trip akan menjadi lebih murah jika menyebrang melalui Muara Angke dan itulah yang kami lakukan. Di sini kami menggunakan kapal publik dimana menjadi transportasi umum bagi orang-orang yang akan menuju ke Kepulauan Seribu. Jadi tidak hanya kapal yang menuju Pulau Tidung saja, tapi juga ada kapal-kapal yang menuju pulau-pulau lainnya.

Jadwal pemberangkatan kapal yang akan kami tumpangi adalah jam 07.00 wib. Meeting point semua peserta adalah di pom bensin pasar ikan Muara Angke. Kaget juga waktu tiba di sana, ternyata rameee...benerrr.... Itu baru di pom bensin, gimana di kapal ya???
Benar saja, waktu semua peserta sudah berkumpul, kami segera menuju ke kapal. Dan kapal yang rencananya akan kami naiki ternyata sudah penuh dan langsung berangkat meninggalkan kami yang cuma terbengong-bengong karena harus menunggu kapal selanjutnya jam 09.00 wib (oemjih...-_-" ). Perjuangan pun belum berakhir pada saat kapal datang dan kami harus bersaing dengan ratusan orang lain untuk naik sebelum kapal penuh. Jangan sampai kejadian gak keangkut lagi nih.... Cukup sulit menjaga agar group kami tidak terpecah karena di sini hampir semua menjaga rombongannya masing-masing juga. Dan akhirnya 4 orang harus terpisah menaiki kapal yang berbeda. Tak apalah, yang penting tidak tertinggal di Jakarta.  

Muara Angke - Nunggu kapal berikutnya

Perjalanan Muara Angke ke Pulau Tidung ditempuh kurang lebih 2,5 jam. Kami merapat di Pulau Tidung sekitar jam 13.00 wib. Langsung menuju penginapan untuk makan siang. Karena kami baru tiba di siang hari, itinerary pun berubah. Seharusnya siang itu kami sudah menuju spot-spot snorkeling. Sempat diputuskan, snorkeling akan dilakukan esok pagi dan sore ini kami hanya akan berkeliling Pulau Tidung, Jembatan Cinta, hingga Pulau Tidung Kecil.

Tetapi pada saat kami beristirahat setelah makan siang, ternyata terjadi perubahan jadwal lagi. Kapal untuk esok pagi full booked dan diperkirakan akan banyak group yang melakukan snorkeling di pagi hari. Jadi jadwal snorkeling kami diubah menjadi sore itu dan esok pagi kami akan mengejar sunrise ke Pulau Tidung kecil. Buatku gak jadi masalah...yang penting having fun ^_^.


Our Tour Leader from @tukangjalan & our great moment

Ini terlihat dari jembatan cinta lho, gak perlu nyebur

Mengejar matahari (sunrise)

Inilah itinerary kami selama 2 hari 1 malam :

HARI PERTAMA
06:00   meeting point di dermaga antar pulau muara angke
10:00   kapal berangkat menuju pulau tidung perjalanan sekitar 2,5 jam
13:00   sampai di pulau tidung langsung menuju penginapan istirahat + makan siang
15:00   snorkeling ke 3 PULAU SEKITAR
17:30   selesai snorkeling menuju penginapan , mandi + istirahat
18:00   makan malam
20.30   Menuju pantai, bbq di lanjutkan acara bebas n istirahat

HARI KE DUA
05:00   menuju pantai menikmati sunrise, banana boat, berenang & jalan jalan ke p.tidung kecil
10:00   kembali ke penginapan dilanjutkan packing persiapan kembali ke Jakarta

Kembali ke Jakarta, kapal yang kami tumpangi lebih manusiawi dibanding kemarin. Jauh lebih lega. Kebetulan juga dapat posisi yang enak, bisa tiduran selonjor kaki. Dan tak terasa, tibalah kami kembali di Muara Angke. Berpisah dengan semua anggota group dengan janji 'till we meet again' alias "yuk, kapan-kapan kita jalan bareng lagi ^_^ ".

Thanks buat @tukangjalan yang udah mau ngurusin kami selama trip ini berlangsung.

(Some pictures taken by Riza, Andin & Fitri)




1 komentar:

  1. Kapan ngetrip lagi?! Kangen masa-masa kita ketawa n nangis bareng....hiks...hiks...andai waktu bisa berputar kembali...

    BalasHapus